TWIN TOWER
Setiap negara biasanya memiliki sesuatu yang menjadi daya tarik bagi negara tersebut . Nah...Malaysia dengan menara kembar Petronas nya bisa dibilang berhasil dalam mengembangkan suatu objek yang menjadi daya tarik tersendiri terutama kepada wisatawan .
Twin Tower akan terlihat telbih menarik bila diamati pada malam hari , dengan panorama lampu lampu yang cukup indah .
Diantara kedua menara tersebut terdapat sebuah jembatan yang disebut dengan Sky Bridge .Beginilah pemandangan dari atas .
TAMAN TASIK PERMAISURI
Hmmm ....harus di akui bahwa taman tasik permasuri merupakan tempat paling favorit buat ku . Dimana bisa jogging kapan aja bila mau tanpa harus takut keserempet mikrolet ...he he he .
Dengan lintasan jogging yang buat secara khusus memberikan kenyaman dalam berlari ..
PETALING STREET & PASAR SENI
Kalau ingin lihat China Town nya Malaysia silahkan berkunjung ke jalan Petaling tidak jauh dari Pasar Seni tempat penjualan barang-barang Craft Malaysia .
Petaling Street |
Pasar Seni |
GENTING HIGHLAND
Nah ...kalau yang ingin main Jack Pot atau Rollet ... he he he Bukan nyaranin loh ...datangnya kemari Genting HighLand . Tempat permainan untuk anak juga tersedia koq.
SUNWAY LAGOON
kalau yang ini tempat favoritnya anak-anak .....Sunway Lagoon dengan aneka permainan air serta pantai buatan lengkap dengan orang-orang yang ingin mandi sinar matahari